Minggu, 02 Desember 2018

Festival Nusantara Universitas Surya

Pada hari Rabu, 28 November 2018, mahasiswa Teknologi Pangan Universitas Surya yang mengikuti mata kuliah Budaya Makanan dan Pengantar Teknologi Pangan berkesempatan untuk memamerkan produk yang sudah dipelajari dan atau dikembangkan selama perkuliahan 1 semester dalam acara Festival Nusantara. Acara ini terbuka bagi seluruh civitas akademika Universitas Surya yang dapat datang dan mencicipi masakan hasil karya para mahasiswa ini. Berikut dokumentasi dari kemeriahan acara tersebut:





Terdapat 10 jenis makanan dari kelas Budaya Makanan dan 4 jenis makanan dari kelas Pengantar Teknologi Pangan, antara lain adalah bachang, lepet, naniura, kaledo, brenebon, somay, soto betawi, rawon, klappertaart, bestik solo, keripik pisang, tape ketan, dan kering tempe. Semoga acara ini dapat memberikan manfaat bagi seluruh pihak, untuk lebih mengenal dan menghargai budaya kuliner Indonesia. Untuk melihat keseruan acara ini lebih lanjut, dapat cek akun Instagram Universitas Surya : @suryauniversity

0 komentar:

Posting Komentar

 

Food Technology World - Surya University Template by Ipietoon Cute Blog Design and Homestay Bukit Gambang

Blogger Templates